Ganjaran Pahala saat Ramadhan

0
394

Ganjaran Pahala saat Ramadhan

Bulan suci Ramadhan sungguhlah penuh dengan keberkahan. Banyak sekali keberkahan yang Allah limpahkan dalam Bulan Ramadhan sob. Ini serius sob… sebab telah dikabarkan oleh Rasul yang Mulia melalui haditnya:

“Sesungguhnya telah datang kepadamu bulan yang penuh berkah. Allah mewajibkan kamu berpuasa, karena dibuka pintu- pintu surga, ditutup pintu-pintu neraka, dan dibelenggu syaitan- syaitan, serta akan dijumpai suatu malam yang nilainya lebih berharga dari seribu bulan. Barangsiapa yang tidak berhasil memperoleh kebaikannya, sungguh tiadalah ia akan mendapatkan itu untuk selama-lamanya.” (HR Ahmad, An-Nasa’l, dan Baihaqi)

Ada banyak yang sangat menarik perhatian kita saat Ramadhan ini sob, selain imbas dari penuhnya keberkahan, ternyata bahwa dalam bulan suci ini amalan sholeh kita berlipat ganda sob.

Jika di mall-mall/pusat perbelanjaan memberikan potongan harga hingga “up to 50%” untuk pembelian selama Ramadhan, itu biasa sob. Apalagi itu Cuma barang yang bisa rusak dan gak bisa kita bawa mati.

Ada yang lebih berharga dari potongan harga tersebut sob…

Asik gak? Jika pahala kita di bulan Ramadhan dilipatgandakan dari bulan selainnya. Gak tanggung-tanggung 70x lipat ganjarannya sob. Pasti asik banget. Makin semangat kita beramal sholeh sob.

Kebayang gak, pada bulan selain Ramadhan ketika kita sholat sunnah pahalanya senilai pahala sunnah, namun pada Ramadhan amalan sunnah bernilai setara dengan pahala wajib dan amalan wajib pahalanya berlipat 70x lipat.

“Hai manusia, bulan yang agung, bulan yang penuh berkah telah menaung. Bulan yang didalamnya ada suatu malam yang lebih baik dari seribu bulan. Bulan yang padanya Allah mewajibkan berpuasa. Qiyamullail disunnahkan. Barang siapa yang pada bulan itu mendekatkan diri kepada Allah dengan suatu kebaikan, nilainya seperti orang yang melakukan perbuatan yang diwajibkan pada bulan lainnya. Dan barang siapa yang melakukan suatu kewajiban pada bulan itu,nilainya sama dengan tujuh puluh kali lipat dari kewajiban yang dilakukannya pada bulan lainnya. Keutamaan sedekah adalah sedekah pada bulan Ramadhan” (HR. Bukhori-Muslim)

Sob… Allah telah memberikan kesempatan yang sangat besar sekali pada Bulan Ramadhan ini, jangan sampai kita lewatkan kesempatan emas ini sob.

Sumber : Gaul Fresh

Tinggalkan Balasan