PCNU Subang Rilis Trailer Film “Santri Backpacker” di Youtube

1
351

PCNU Subang Rilis Trailer Film “Santri Backpacker” di Youtube

Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Subang saat ini sedang menggarap pembuatan film yang menceritakan tentang kehidupan para santri. Film ini disadur berdasarkan kisah atau pengalaman beberapa orang yang pernah mengenyam pendidikan pesantren.

“Kemarin kita browsing di internet, ternyata di youtube sudah ada video film yang berjudul santri kelana. Karena kita menghormati Undang-Undang Hak Cipta, akhirnya tim pembuatan film rapat dan memutuskan mengganti judulnya menjadi ‘Santri Backpacker’. Santri Backpacker pun ternyata banyak juga di internet, tapi kami tidak menemukan filmnya,” kata sutradara film Beber Tito Taqiyudin sebelum kegiatan shooting di pesantren Al-Mukhtariyyah, Subang, Selasa (21/4)

Tito menyampaikan, durasi film Santri Backpacker ini sudah mencapai kurang lebih dua puluh lima menit dan trailernya pun sudah bisa diakses di media sosial Youtube dengan alamat URL  https://youtu.be/xdgxhffz1Ck.

“Rencananya kami akan mengambil adegan di lima pesantren yang mewakili kabupaten Subang, pesantren yang ada di daerah pantura, tengah, dan juga selatan. Namun karena terganjal biaya, akhirnya kami memilih di pesantren-pesantren terdekat saja, ini pun kalau istilah sundanya, bisa dikatakan koreh-koreh cok,” tambahnya.

Beberapa adegan yang sudah diambil, kata dia, di antaranya adalah nasihat kiai kepada santrinya tentang Islam rahmatan lil alamin, antre di kamar mandi, dan ‘keisengan’ santri.

“Kami minta doa kepada semuanya semoga pembuatan film ini mendapat ridho dari Allah dan juga berkah serta tentunya berjalan dengan lancar. Aamiin…,” tutupnya.

Sumber : NU Online

Tinggalkan Balasan