Pengasuh Ma’had Darul Musthofa Tarim Hadhramaut Yaman, Sayyidil Habib Umar bin Hafidz, insya Allah akan jadi berkunjung ke Indonesia pada 14-16 November 2015.
PENGUMUMAN PENGUNDURAN
ACARA ZIKIR NASIONAL DAN TABLIGH AKBAR MAJELIS RASULULLAAH SAW BERSAMA GURU MULIA HABIBANA UMAR BIN HAFIZH
Salaam,
Anak-anakku jama’ah Majelis RasuluLLAAH SAW, saudara-saudara
Semoga shalawat, doa dan zikir senantiasa membasahi lidahmu di manapun engkau berada. Dan semoga shalawat, doa dan zikir tersebut telah membuat lisanmu bersih dari caci-maki dan kata-kata yang maksiat. Dan membuat hatimu suci dari prasangka buruk, kesombongan, kemunafikan dan penyakit-penyak
Berkaitan Acara ZIKIR NASIONAL DAN TAKBIR AKBAR DI MASJID ISTIQLAL, sesuai arahan dan Ridho dari Guru Mulia kita, dan sesuai jadwal Guru Mulia kita yang DIUNDUR ke Indonesia, maka acara kita pun di Mesjid Istiqlal menjadi DIUNDUR 1 minggu, menjadi bukan Senin tanggal 9 November melainkan menjadi Senin, tanggal 16 November 2015, jam 19.00 WIB.
Demikian info resmi hasil rapat Majelis Syuro Majelis RasuluLLAAH SAW, setelah rapat barusan dan setelah mendapat info dari Tarim, semoga tidak ada halangan dan hambatan lagi, dan kita hanya bisa berusaha keras, adapun hasilnya hanya ALLAAH SWT yang tahu, kita diamanahi hanya berdoa dan terus berusaha, keputusan akhir ada di tangan Penguasa Langit dan Bumi semata-mata.
Maka tugas kita sekarang adalah lebih memperbanyak bacaan Al Fatihah kita agar ALLAAH SWT memudahkan urusan Guru Mulia kita dan memudahkan beliau untuk sempat berkunjung ke Indonesia. Kami akan terus berdoa dan berusaha sampai akhir untuk hal ini, dan kami meyakini kalian pun akan terus membantu kami membuka pintu-pintu langit untuk memudahkan acara kita di Istiqlal.. Wal ‘aqibatu lil muttaqin (Dan kesudahan yang terbaik hanya bagi orang-orang yang bertaqwa). Semoga kita termasuk dalam kafilah mereka.
Aamiin ya RABB..
Dari Habib Nabiel Almusawa.
Wallahu a’lam
Sumber : Santri.net