Kritik atas Pernyataan Allah tentang Kisah Nabi Yunus

0
488

Ada tengara bahwa ikan paus yang menelan bulat-bulat jasad Nabi Yunus alaihis salam masih hidup hingga saat ini, bahkan akan hidup terus hingga hari kiamat. Ini didasarkan pada firman Allah subhanahu wa ta’ala:
ﻓﻠﻮﻼ ﺃﻧﻪ ﻛﺎﻥ ﻣﻦ ﺍﻟﻤﺴﺒﺤﻴﻦ ﻟﻠﺒﺚ ﻓﻲ ﺑﻄﻨﻪ ﺇﻟﻰ ﻳﻮﻡ ﻳﺒﻌﺜﻮﻥ
“Seandainya dia (Yunus) tidak termasuk orang yang bertasbih, niscaya akan tinggal di perut ikan itu hingga hari di mana mereka dibangkitkan.”
Subhanallah, berkat tasbihnya itu Allah melepaskan Nabi Yunus dari tahanan perut ikan saat ikan itu muntahkannya ke darat.

Tapi satu hal menggelitik benak kita, yaitu pernyataan Allah bahwa penahanan itu akan berlangsung terus hingga kiamat andai saja Nabi Yunus tidak rajin bertasbih kepada-Nya. Tentu pernyataan Allah ini omong kosong saja sekiranya ikan itu tidak ditakdirkan hidup sampai kiamat. Memang Nabi Yunus sudah dimuntahkan, tapi bukankah tidak ada dalil bahwa takdir mengenai umur ikan itu diubah atau dicabut?

Oleh: KH. Zainul Mun’im Husni

Tinggalkan Balasan