Dayah RUMI Akhiri Kegiatan Pesantren Ramadhan dengan Buka Puasa Bersama & Pembagian Hadiah

0
1061

Kegiatan Pesantren Ramadhan Produktif (PRP) 2022 yang diselenggarakan oleh Dayah RUMI berakhir pada 25 Ramadhan 1443 H, yang bertepatan dengan hari Rabu, 27 April 2022. Kegiatan ini diakhiri dengan buka puasa bersama yang dihadiri oleh wali santri dan tamu undangan.

Pada penutupan acara tersebut, semua santri aktif yang berjumlah 58 orang mendapatkan hadiah & sertifikat penghargaan sebagai apresiasi kepada mereka yang telah mengisi waktu dengan berbagai kegiatan positif di Dayah RUMI.

Dayah Raudhatul Ulum Munirul Islam (RUMI) yang beralamat di Ujong Beurasok Desa Lapang Meulaboh ini mengadakan kegiatan PRP 2022 dengan tujuan mengajak para remaja untuk memaksimalkan waktu di Bulan Ramadhan dengan berbagai kegiatan bermanfaat.

Tgk. Rahmat Saputra, pendiri Dayah RUMI menjelaskan kegiatan ini ditujukan kepada para pelajar sekolah untuk mengisi waktu di Bulan Ramadhan.

“Sebenarnya ini adalah permintaan & harapan orangtua agar Dayah RUMI mengadakan kegiatan di Bulan Puasa, mengingat sekolah & lembaga pendidikan lain banyak yang libur. Kondisi ini membuat pelajar tidak memiliki kegiatan yang bersifat edukatif selama puasa. Bahkan tidak jarang orangtua mengeluh karena anaknya banyak menghabiskan waktu untuk bermain game & nonton TV”, jelas Tgk. Rahmat yang juga Ketua STAI Darul Hikmah.

“Karena itulah kegiatan ini kita mulai sejak tanggal 1 Ramadhan sampai dengan 25 Ramadhan agar para pelajar dapat mengisi waktu di Bulan Ramadhan dengan berbagai kegiatan produktif, seperti membaca Al-Qur’an, hafalan Juz 30, belajar hukum Islam, fiqh, tauhid, tasawuf, dan lain-lain. Termasuk belajar bahasa inggris” tambahnya.

Sementara itu, Tgk. Syahwaludin,MA dalam tausiah penutupan kegiatan PRP 2022 menjelaskan pentingnya peran orangtua dalam memilih pendidikan anak. Ia menganjurkan selain pendidikan umum, juga perlu diperhatikan pendidikan Agama.

“Anak-anak kita harus dipersiapkan sebagai generasi Qurani, generasi yang berakhlaqul karimah, jangan menjadi generasi yang lemah,” kata Tgk. Syahwaludin yang juga Wakil Ketua 3 STAI Darul Hikmah Aceh Barat.

Acara penutupan kegiatan PRP 2022 & buka puasa bersama ini berlangsung sukses & khidmat dengan nuansa alam.

Dijelaskan sebelumnya, sejak awal tahun 2020, selama pandemi COVID-19 Dayah RUMI aktif menyelengarakan kegiatan berbasis online untuk menjangkau masyarakat luas. Bulan Ramadhan tahun 2020 lalu, Dayah RUMI juga membuat kegiatan Pesantren Online RUMI yang diikuti oleh para pelajar se-Aceh. Seperti kelas membaca Al Quran, menghafal Al-Qur’an, kelas Ilmu Tauhid, kelas Ilmu Fiqh, kelas Ilmu Tasawuf, kelas Tarikh/Sejarah Islam dan kelas Bahasa Arab. Tidak hanya pengajian, Dayah RUMI juga mengadakan webinar dan konferensi internasional seperti ICISSS 2020 & ICODS 2021.

Tinggalkan Balasan